-->

8 Khasiat Tanaman Buah Pare Jarang Diketahui Orang

advertise here

Pare, Si Pahit Banyak Khasiat

Tanaman Peria atau pare adalah tumbuhan merambat yang berasal dari wilayah Asia Tropis, terutama daerah India bagian barat. Tanaman pare masuk dalam jenis tanaman Hortikultura. Banyak orang yang berpendapat bahwa pare termasuk ke dalam tanaman Biofarmaka, ada juga yang berpendapat tanaman sayur buah. 


Tanaman Pare
Gambar: Istimewa

Namun pada dasarnya penggolongan tanaman itu oleh masing-masing orang bisa saja benar karena dilihat dari bagaimana cara mengkonsumsi dan dalam kondisi yang bagaimana seorang memperlakukan tanaman pare dalam hal ini memfungsikan tanaman pare sebagai tanaman sayur atau biofarmaka.



Tanaman pare termasuk dalam anggota suku labu-labuan atau Cucurbitaceae ini biasa dibudidayakan untuk dimanfaatkan sebagai sayuran maupun bahan pengobatan.

Kandungan kimia buah pare per 100 gram yaitu Energi: 29 kal, Protein: 1,1 g, Lemak: 0,3 g, Karbohidrat: 6,6 g, Serat: 1,5 g, Kalsium: 45 mg, Fosfor: 64 mg, Zat Besi: 1,4 mg, Vitamin A: 180 IU, Vitamin B1: 0,08 mg, Vitamin C: 52 mg, Air: 91,2 g. Buah pare mengandung charantin dan alkaloid pahit yakni momordisin.

Dari kandungan ini berikut adalah 8 Khasiat Tanaman Buah Pare Untuk Tubuh:

1. Bisa Menurunkan Demam
Jika saat ini ada anggota keluarga atau teman anda sedang demam. Maka tidak salah jika anda mencoba untuk memberikannya ekstrak daun pare untuk diminum. Namun tetap saja anda dianjurkan ke Dokter untuk berkonsultasi. Akan tetapi, beberapa orang telah sembuh dengan mengkonsumsi ekstrak pare.

2. Mampu Mengobati Diabetes
Diabetes merupakan masalah serius saat ini dan banyak dari kita yang tidak menginginkan bukan. Namun jangan kuatir mengkonsumsi buah pare dapat menekan dan mengobati diabetes.

3. Bisa Dijadikan Obat Sembelit
Ketika anda mengalami sembelit, disarankan agar mengkonsumsi pare ya. Sebab tanaman ini mampu mengobati sembelit.

4. Bisa Dijadikan Obat Cacing
Berdasarkan penelitian, buah pare banyak mengandung senyawa saponin yang berefek antihelmintik. Senyawa ini dapat menghancurkan cacing penyebab penyakit cacingan

5. Anti Kanker
Kandungan vitamin C pada buah pare memiliki manfaat untuk meningkatkan efektivitas pengobatan kanker, berbagai kandungan bioaktif yang terdapat pada buah ini juga dapat menekan pertumbuhan kanker secara langsung. Sekali lagi bukan untuk mengobati kanker ya.

6. Mampu Turunkan Berat Badan
Buah Pare mengandung  kalori, yang memiliki banyak serat sehingga bisa membuat efek merasa kenyang lebih lama. Hal ini baik untuk anda yang mau menurunkan berat badan.

7.  Mampu Sembuhkan Sariawan
Daun tanaman pare mampu menyembuhkan sariawan karena daun pare kaya akan vitamin C dan juga senyawa aktif. Senyawa aktif dan vitamin C ini sangat ampuh menyembuhkan sariawan. 

8. Menurunkan Asam Urat Tinggi.
Sepeti yang telah dibahas diatas mengenai kandungan pare dalam setiap 100 gram yaitu Energi: 29 kal, Protein: 1,1 g, Lemak: 0,3 g, Karbohidrat: 6,6 g, Serat: 1,5 g, Kalsium: 45 mg, Fosfor: 64 mg, Zat Besi: 1,4 mg, Vitamin A: 180 IU, Vitamin B1: 0,08 mg, Vitamin C: 52 mg, Air: 91,2 g. 

Buah pare mengandung charantin dan alkaloid pahit yakni momordisin.
Kandungan-kandungan tersebut yang membuat pare bisa menurunkan kadar asam urat.

Demikian beberapa khasiat tanaman pare yang harus anda ketahui. Biasakan untuk mengkonsumsi tanaman biofarmaka jika anda tidak ingin mengkonsumsi obat kimia lebih lama. Namun, untuk keadaan mendesak, obat kimia dibutuhkan ya. (*Cha)

 
close