-->

Apa Keunikan Elang Flores Sang Rajawali Penguasa Langit Nusantara

advertise here

Gambar Elang flores
Gambar Elang Flores


Selain terkenal dengan keindahan Gunung Rinjani-nya, Lombok juga memiliki fauna endemik yang cantik yaitu elang flores.

Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) menjadi salah satu kawasan konservasi yang menjadi habitat elang flores (Nisaetus floris) yang menetas pada Juli tahun lalu ini contoh nyatanya. 

Satwa endemik Indonesia ini memiliki ukuran tubuh yang cukup besar.

Penyebaran populasinya cenderung bertempat di daerah dataran rendah meliputi Pulau Lombok, Sumbawa, Pulau Satonda, Rinca dan Flores.

Ini tentu saja berhubungan dengan cara berburunya yang menerkam dengan jarak yang tidak terlalu tinggi.

Selain itu elang flores memiliki kelemahan biologis yakni hanya bisa bertelur satu butir dalam setahun. Proses penetasan dan perawatan anak elang flores sampai besar sangat sulit sehingga belum tentu berhasil menjadi elang dewasa.

Elang Flores
Gambar elang flores penguasa langit nusa tenggara


Satwa ini tergolong langka dan dilindungi Undang-Undang ya Sobat.

Oleh karena itu, perlu upaya serius untuk melestarikan burung langka ini ya Sobat Hijau. Salam lestari.

Sumber: KLHK

 
close